nfc adalah

NFC Adalah : Pengertian, Cara Kerja, serta Kegunaan NFC yang Terpasang pada HP

Posted on

NFC adalah kependekan dari Near Field Communication yang merupakan teknologi nirkabel dan popularitasnya cukup tinggi serta digunakan secara luas di berbagai sektor. 

Bagi pengguna ponsel pintar mungkin sudah tidak bingung lagi mendengar kata NFC. Fitur yang mulai tertanam pada beberapa smartphone.

Dan biasanya terdapat pada smartphone dengan kelas flagship dan mid-range. kami akan membahas secara rinci mengenai pengertian dan kegunaan NFC. 

Baca juga : Cara Melacak HP dengan IMEI

Serta beberapa cara kerja dari teknologi ini untuk keperluan bisnis dan kehidupan sehari-hari.

Apa Itu NFC ?

NFC adalah sebuah teknologi komunikasi jarak dekat yang memungkinkan pertukaran informasi antara perangkat elektronik yang kompatibel. 

Teknologi ini menggunakan gelombang radio frekuensi pada jarak yang sangat pendek, biasanya kurang dari 10 cm. 

Dengan menggunakan NFC, perangkat elektronik dapat berkomunikasi secara langsung dan aman, tanpa memerlukan koneksi internet.

Kegunaan NFC

Selain untuk menjalankan transaksi pembayaran melalui terminal samsung pay atau apple pay, Kegunaan NFC adalah membaca saldo yang tersisa dan isi ulang kartu uang elektronik.

Untuk lebih jelasnya, berikut kegunaan NFC yang kami rangkum secara terperinci dan mudah untuk kalian pahami.

Baca juga : Kegunaan Handphone dan Pengertiannya

Pembayaran Digital 

Salah satu kegunaan NFC adalah dalam sistem pembayaran digital yang dimana fungsi ini menjadikan fitur ini lebih dikenal. 

Dengan menggunakan perangkat yang mendukung NFC, seperti smartphone atau smartwatch, kalian bisa melakukan pembayaran dengan mudah dan cepat. 

Cukup dengan mendekatkan perangkat ke terminal pembayaran yang kompatibel, transaksi dapat segera dilakukan.

Akses Kartu Pintar

NFC juga digunakan dalam akses kartu pintar atau kartu identitas elektronik. Dalam beberapa sektor, seperti transportasi umum, kartu pintar ini digunakan sebagai tiket atau kartu perjalanan. 

Dengan mendekatkan kartu pintar ke pembaca yang sesuai, maka akan dengan mudah masuk ke dalam gedung atau naik kendaraan tanpa harus menggunakan tiket fisik.

Baca juga : Cara Cek Password WiFi di HP

Pertukaran Informasi

Untuk selanjutnya kegunaan NFC adalah membantu untuk bertukar informasi dengan cepat dan aman antara perangkat yang kompatibel.

Kalian dapat menggunakan NFC untuk membagikan kontak, gambar, atau dokumen dengan sangat mudah dan tidak perlu waktu lama.

Internet of Things (IoT)

NFC juga memainkan peran penting dalam perkembangan Internet of Things (IoT). Dengan fitur ini, perangkat IoT dapat saling berkomunikasi dan berbagi informasi dengan mudah

Contohnya, kalian dapat menggunakan smartphone dengan NFC untuk mengontrol perangkat pintar di rumah, seperti lampu atau pengunci pintu.

Baca juga : Cara Memindahkan Foto dari Android ke iPhone

Kartu Keanggotaan dan Loyalty

Banyak toko atau perusahaan menggunakan NFC untuk kartu keanggotaan atau program loyalitas. Dan kalian dapat mengakses diskon khusus, mengumpulkan poin, atau memperoleh manfaat lainnya.

Pengamanan dan Keamanan

Yang terakhir, kegunaan NFC adalah memiliki peran penting dalam pengamanan dan keamanan. 

Dalam beberapa perangkat, seperti pintu dengan kunci elektronik atau sistem keamanan, NFC digunakan sebagai metode otentikasi yang aman. 

Dengan menggunakan perangkat yang mendukung NFC, kalian  dapat membuka pintu atau mengaktifkan sistem keamanan hanya dengan mendekatkannya.

Baca juga : Urutan Chipset Terbaik untuk Game

Cara Kerja NFC

Cara kerjanya didasarkan pada prinsip mediasi gelombang radio frekuensi yang bisa bertukar data antara perangkat dengan cepat dan aman. 

Cara kerja NFC sendiri cukup mirip dengan bluetooth maupun wifi, teknologi yang dipakai NFC adalah Radio frequency identification ( RFID ) yang jenis lama.

Dua jenis perangkat yang cocok dengan NFC adalah perangkat yang aktif dan pasif, Untuk perangkat aktif dapat menerima dan mentransfer data.

Misal, HP yang terdapat fitur NFC nya. Juga kartu yang tersedia pada transportasi umum serta mesin digital untuk pembayaran.

Sedangkan perangkat pasif biasanya perangkat transmitter kecil yang cuma bisa mengirimi perangkat NFC lain informasi tanpa daya.

Jadi informasi yang diterima dari perangkat lain tidak perlu diolah kembali. Sifatnya  juga dependen atau masih butuh perangkat lain untuk dapat tersambung.

Frekuensi yang beroperasi pada NFC adalah frekuensi 13.56 MHz, dan merupakan standar yang digunakan secara internasional untuk teknologi ini. 

Frekuensi ini dipilih karena memiliki karakteristik yang memungkinkan komunikasi jarak dekat dan penggunaan daya yang rendah.

Baca juga : Cara Mengatasi Laptop Not Responding

Mungkin hanya itu yang bisa kami sampaikan mengenai pengertian dan kegunaan serta cara kerja dari sebuah NFC.

Semoga bermanfaat, Wassalamualaikum.

Gravatar Image
Saya adalah Faris, lulusan S1 Teknologi Informasi, dan pemilik website Soaltekno.com. Dengan hobi bermain game dan minat yang besar pada perkembangan teknologi, saya berdedikasi untuk membagikan pengetahuan seputar dunia teknologi, gadget, dan game terbaru. Melalui artikel-artikel yang saya tulis, saya berharap dapat memberikan informasi yang bermanfaat dan membantu para pembaca dalam memahami dunia teknologi yang terus berkembang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *